Please enable JS

Tujuan Rumah LIMAS

Tujuan Rumah LIMAS

Rumah Literasi dan Inklusi Masyarakat Sumatera Selatan (RUMAH LIMAS) sebagai program unggulan TPAKD Provinsi Sumatera Selatan diharapkan dapat menjadi infrastruktur yang mewadahi peningkatan literasi dan inklusi keuangan melalui:

 

  1. pengintegrasian inisiatif dan program kerja lintas instansi dan lembaga dalam kerangka TPAKD;

  2. pemanfaatan teknologi informasi (digitalisasi) dalam rangka penyediaan informasi mengenai produk/layanan jasa keuangan, data dan statistik ekonomi daerah, potensi unggulan daerah, serta informasi program pelatihan/pemberdayaan UMKM;

  3. akselerasi penyaluran KUR-UMi terhadap sektor unggulan daerah melalui penyediaan akses yang mudah dan cepat dalam bentuk pengajuan secara online;

  4. akselerasi Program Satu Rekening Satu Pelajar (KEJAR) dalam rangka literasi dan edukasi keuangan kepada pelajar sejak usia dini;

  5. perlindungan Konsumen dan masyarakat melalui penyediaan sarana yang bersifat preventif dalam bentuk penyediaan informasi pencegahan terkini serta sarana yang bersifat represif dalam bentuk penyediaan kanal pengaduan secara online; dan

  6. sarana pengembangan dan pemberdayaan UMKM melalui gerai LIMAS Corner yang mencakup kegiatan product display UMKM, coaching clinic/workshop/seminar UMKM, serta fasilitasi dan pendampingan UMKM.