Please enable JS

Produk Unggulan UMKM

Kain Songket khas Palembang

07 September 2022 | 11:06/TPAKD SUMSEL

Sumatera Selatan juga terkenal dengan kain songketnya yang di dominasi dengan warna emas. Kain yang merupakan hasil tenunan khas Palembang ini terbuat dari benang emas. Kain ini dibuat secara manual dengan alat tenun, bukan menggunakan mesin pabrikan. Kain ini umumnya dipakai kaum wanita dalam upacara-upacara perkawinan, resepsi-resepsi resmi, dan acara-acara adat. Songket yang dikenakan seseorang akan menunjukkan status sosial pemakainya. Karena proses pembuatannya dinilai sangat sulit dan lama yaitu satu kain dibutuhkan waktu 3-6 bulan, maka harga jualnya cukup mahal. Tetapi kualitas kain khas Palembang ini tidak diragukan lagi. Selain itu motif maupun kerapatan hasil tenunan juga menentukan harga dari kain songket.

Bagikan